Bagaimana Cara Mengatasi Kulit Kusam? - Ekles Clinic | Klinik Kecantikan, Perawatan Wajah, Treatment Wajah

Ekles Clinic | Klinik Kecantikan, Perawatan Wajah, Treatment Wajah

Bagaimana Cara Mengatasi Kulit Kusam

Bagaimana Cara Mengatasi Kulit Kusam?

eklesclinic.com – Kulit kusam sudah pasti jadi permasalahan bagi setiap orang terutama wanita. Banyak faktor yang meyebabkan kulit kusam diantarnya sering terpapar polusi udara, sinar matahari, serta kurang peduli dengan perawatan wajah. Namun tidak perlu khawatir, ada beberapa cara mengatasi kulit kusam yang harus kamu lakukan supaya tampilan kulit wajahmu kembali tidak kusam.

 

  • Sering melakukan eksfoliasi

Eksfoliasi adalah pengangkatan sel kulit mati bagi pemilik kulit kusam. Sel kulit mati merupakan salah satu penyebab terjadinya tampilan kulit kusam. Jadi gunakan produk scrub yang halus untuk menghindari iritasi ringan pada kulit.

 

  • Pilih pencuci wajah dengan kandungan pemutih

Mencari sabun wajah yang tepat untuk kulit kusam ialah yang mengandung pemutih alami serta berbagai kandungan lainnya yang dapat mencerahkan kulit yang kusam.

 

Baca Juga : Tips Mencegah Penuaan Pada Kulit

 

  • Menggunakan moisturizer

Penggunaan moisturizer memang sudah tidak diragukan lagi, sering disebut sebagai salah satu mengatasi kulit kusam. Tidak hanya melembabkan kulit wajah ternyata moisturizer juga mampu mencerahkan kulit seketika dan jika menggunakan moisturizer dengan kandungan yang dapat mencerahkan, perlahan kulit akan kembali.

 

  • Perawatan dengan masker wajah

Cara mengatasi kulit kusam selanjutnya adalah dengan rutin melakukan perawatan kulit mingguan yaitu dengan menggunakan masker jenis clay mask atau sheet mask yang teruji dapat mencerahkan wajah dengan instan.

 

  • Banyak minum air putih

Biar kulit terhidrasi dengan baik dan menjadi tidak kusam, tentu saja menggunakan moisturizer tidaklah cukup. Penting juga memperhatikan asupan cairan pada tubuhmu yaitu dengan perbanyak minum air putih. Ini merupakan cara uang sederhana tapi juga ampuh.

 

  • Sering mengonsumsi makanan dan minuman yang bergizi

Tentunya selain cara mengatasi kulit kusam dari luar juga harus di imbangi dengan mengonsumsi makanan dan minuman yang memiliki banyak kandungan vitamin dan mineral yang bagus untuk kulit serta memiliki pemutih alami yang mampu membantu kulit menjadi lebih cerah.

 

  • Tidur yang cukup

Waktu tidur juga mempengaruhi tampilan kulit. Bagi kamu yang begadang sebaiknya kurangi hal yang satu ini karena dapat menyebabkan kulit menjadi kusam dan kurang bercahaya. Jangan lupa tidur yang cukup dan membangun kembali waktu tidur yang berkualitas.

 

Itu dia beberapa tips cara mengatasi kulit kusam yang bisa dilakukan sehari-hari. Disamping tips diatas jangan lupa untuk melakukan treatment di klinik kencantikan terpercaya di Ekles Clinic dan menggunakan produk skincare Ekles Clinic.

 

Semua Orang Dapat Tampil Memukau

Post a comment